Yang satu dari Neptunus, yang satu dari Pluto. Saking anehnya samaan. ~Naya
Mau bikin cerita ah.
Pada suatu hari ada dua manusia berjalan bergegas.
Seorang lelaki dan seorang perempuan.Tertawa-tawa. They’re good friend. Menertawai
banyak hal. Kita sebut siapa yah kira-kira mereka? Gimana kalau the
Encyclopedia guy dan The Grumpy girl. Kenapa memilih nama itu? Karena si lelaki
selalu bercerita tentang apa saja, siapa saja, seolah-olah stok ceritanya kalau
diceritakan bisa nyampe dua ratus tiga puluh lima hari nonstop! Ya that’s true.
Dan si sahabat wanitanya hanya tertawa-tawa lagi dan lagi. Nah kalau si
wanitanya kenapa disebut grumpy? Ya karena dia sering marah-marah gak jelas. Apalagi kalo lagi PMS. Mereka sosok
dua sahabat yang seru. Ya gimana gak seru dua-duanya berasal dari planet nun
jauh disana. Yang satu dari Neptunus, yang satu dari Pluto. Wkwkwkwk. Saking
anehnya samaan.
Seperti biasa, si Encyclopedia guy decide where
they’ll eat. Luruslah ke suatu tempat yang disebut sugar rush di salah satu
pusat perbelanjaan. Grumpy girl celingukan. Selalu begitu setiap di tempat
baru. Sekalian nyari colokan buat ngecharge handphonenya yang sekarat.
Nih hot choco yang dikomplen abis-abisan |
Si Grumpy girl memesan something with green tea
yang kemanisan. Si Encyclopedia guy memesan hot choco. Dari tampilannya
menarik. Tapi tetep di komplen. Gini katanya: Ah, cair. Bukan hot choco ini
mah. Lalu bla bla bla. Cerita seputar hot choco yang pernah dia nikmatin di
tempat antah berantah yang katanya mirip Cadbur* meleleh. Kentel banget. Sampe diaduk
aja susah. Si Grumpy girl hanya cekikikan.
Obrolan demi obrolan. Dari film Nothing Hill-nya
Julia Roberts yang digilai mereka sampe seputar curhat yang gak direncanakan.
Mencair begitu aja. Bla bla bla bla bla. Ha ha ha ha. Lalu terdiam dan beberapa
saat ketawa lagi.
Tiba-tibaaaa.. Encyclopedia guy memanggil si mbak
waitress dan dari gelagatnya sih kayak yang pesen diputerin lagu gitu. Trus
mukanya kecewa karena kata si Mbaknya, disitu musik nya centralized. So gak
bisa seenak udel di atur-atur. How bout Grumpy girl liat kelakuan sobatnya?
Masih ketawa-ketawa sambil geleng-geleng. Lalu dalam hati menggumam: ih kayak
novel sok-sok request lagu. Hhhhh. Orang aneh. Only that. Tanpa prasangka
apa-apa. Entah lagi terbang kemana sinyal intuisinya saat itu.
Sempat terbersit pertanyaan ‘why did he do that?’
dan ada sebuah jawaban yang muncul disana. Namun itu ditepisnya. He’s my best
friend. Ever! Temen gila bareng. No way!
Hot Choco diam membisu gak disentuh-sentuh lagi
karena terlalu cair. Secair suasana curhat sahabat saat itu.
***
~Naya
0 komentar:
Posting Komentar